News

Warga Simalingkar B Apresiasi Kinerja Lurah, Camat Medan Tuntungan dan Dinas SDABMBK

Admin

MEDAN // MSN,

Gerak cepat Bidang Pertamanan Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga dan Bina Konstruksi (SDABMBK) berkolaborasi bersama Lurah Simalingkar B Junedi Sembiring, A.Md dan Camat Medan Tuntungan Berani Perangin-angin SH MH, dipuji masyarakat Simalingkar B. 

Terutama dalam hal pemotongan pohon pelindung yang dianggap rawan, karena dapat mengancam keselamatan warga dan saat sedang berlangsungnya pembangunan Tugu Selamat datang di Jalur Perbatasan Simalingkar B.

Seperti disampaikan Firoki Sastra Ginting, salah seorang warga Simalingkar B, dirinya mengaku senang atas respon cepat Bidang SDABMBK dalam memangkas pohon pelindung yang dianggap rawan, dengan kondisi hampir seluruhnya sudah rusak hingga kearah ruas jalan lintas warga.

"Puji Tuhan, kalau seperti ini kinerja pemerintah kita, NKRI pasti akan berjaya. Kita berharap apa yang dilakukan Pak Lurah, Pak Camat dan Dinas SDABMBK dapat diikuti oleh instansi lainnya", ucap Sastra Ginting. 

"Hari ini Senin pagi (21/4/25) para petugas dari Dinas terkait memangkas pohon di Jalan Bunga Rampai 1 Simalingkar B. Kondisi pohonnya sudah mengkhawatirkan," ujarnya lagi kepada awak media yang bertugas.

Hal senada disampaikan oleh Pimpinan Umum Media Siber Nusantara (MSN) Bung Joe Sidjabat mengaku lega saat mengetahui pohon telah dipangkas. 

"Ya saya senang atas pencapaian kinerja Pemerintah dibawah kepemimpinan Wali Kota Medan Rico Waas. Dimana sebelumnya setiap warga melintas disini, selalu was-was. Khawatir kalau pohonnya tumbang dan menimpa orang lewat terlebih dapat mengganggu aktivitas kerja," ungkap bung Joe Sidjabat.

Terpisah, Lurah Simalingkar B Junedi Sembiring dikonfirmasi terkait apresiasi warga, menyampaikan, pihaknya berusaha maksimal dengan segala keterbatasan yang dimiliki. Terutama dalam menyikapi laporan dari masyarakat di wilayahnya.

Junedi juga berharap, masyarakat Simalingkar B ikut aktif dalam mengawasi, serta melaporkan kondisi lapangan kepada instansi terkait. "Kita berharap peran serta masyarakat lebih aktif dalam hal ini," tuturnya.(PJS)

Share:
Komentar

Berita Terkini